Rabu, 20 Oktober 2010

Hal Pokok Persiapan Dini untuk Lolos UAN

Dalam menghadapi Ujian Nasional 2011 ini, kita mesti prepare banyak hal. 

1. Kita Harus Siap Materi
Menguasai Materi yang akan diujikan, tahu betul jenis jenis soal yang selalu keluar dan tahu betul bagaimana cara menjawab soal-soal itu. Nih salah satu cara jitu ( menurut pengalaman saia ), yang pertama yaitu membuat catatan kecil dari materi per mapel, kedua membuat pelajaran hapalan menjadi gambar-gambar, ketiga banyak-banyak latihan soal-soal, semakin banyak semakin ingat.
    1. Kita Harus Siap Mental
      Kita Harus memiliki rasa percaya diri, kita harus punya keberanian untuk bersaing, berupaya meningkatkan dan mengasah potensi diri, rajin mengejar informasi dan tentunya kita harus tau Prediksi soalny seperti apa dengan banyak browsing soal-soal di website pendidikan seperti : banksoal.sebarin.com dan e-dukasi.net. Tahu posisi kita dalam "arena" nanti juga perlu loh, agar tidak kaget seandainya nanti posisi itu tidak nyaman bagi kita. Menjaga kondisi tubuh pun sama pentingnya, kalau kita sakit pas hari H, siapa yang mau ngerjai soal ? Caranya yaitu dengan banyak istirahat, mengurangi beban pikiran dengan tidak memikirkan hal yang tidak penting, dan tidak ada salahnya menyehatkan otak dengan meminum vitamin.                                                                                                                                           
    2. Kita Harus Siap Strategi
      Strategi itu nantinya yang akan mengalahkan lawan kita, baik itu strategi mengenai cara belajar, maupun strategi - strategi lainnya.. Bagaimana Supaya kita bisa sukses dan lolos pada UAN 2011.                                                                                                                                                                         So, persiapkan diri kamu sedini mungkin masih ada waktu untuk memulai dan belajar baik secara psikis dan mental tentunya dengan belajar, berlatih soal- soal dan juga berdoa. Good Luck ! :)

      Bengkulu, Sedikit Keunikan tentang Kotanya

                                                          Pantai Panjang Bengkulu yang menawan

      Ada yang belum tahu Bengkulu ?
      Ya, memang Bengkulu bukanlah daerah yang tergolong terkenal, baik kota maupun propinsinya. PADnya pun hampir selalu defisit untuk mencukupi pembangunan daerahnya sendiri. Beberapa tags yang cukup berkaitan dengan kata Bengkulu mungkin adalah Presiden RI pertama Soekarno, bunga Rafflesia, dan benteng Marlborough. Ada yang lain? *garuk-garuk…kekekek.
      Berikut list tentang beberapa nama daerah di kota Bengkulu :
      1. Ratu Agung
      2. Ratu Samban
      3. Pondok Besi
      4. Pintu Batu
      5. Pagar Dewa
      6. Kebun Ros
      7. Sawah Lebar
      8. Suka Rame
      9. Suka Merindu
      10. Kampung Bali
      11. Kampung Cina
      12. Semarang
      13. Surabaya
      14. Pasar Melintang
      15. Tanah Patah
      16. Kebun Tebeng
      17. Air Sebakul
      18. Sumur Melele
      19. Sungai Hitam
                                                             Raflessia Arnoldi ikon Bengkulu
      Coba anda perhatikan, dimanakah kira-kira letak keunikannya? …. Bisa? Hehehe… Nama-nama daerah itu bisa menjadi sebuah keunikan karena kita bisa merangkainya menjadi kalimat untuk menggambarkan atau bercerita tentang kota Bengkulu. Saya coba merangkainya dengan versi saya dibawah ini.
      Kota Bengkulu itu hebad, karena ada dua ratu yang tinggal disana yaitu Ratu Samban dan Ratu Agung. Kota Bengkulu juga sangar karena disana banyak Pondok yang terbuat dari Besi, Pintunya Batu, dan berPagarkan Dewa! Disana ada Kebun Ros juga dan Sawahnya Lebar semua.
      Meskipun orang-orang di kota Bengkulu Suka Rame, namun juga Suka Merindu. Karena disana banyak berkumpul orang-orang dari Kampung Bali, Kampung Cina, Semarang dan Surabaya. Semacam Potret Bhineka Tunggal Ika lah…
      Beberapa kekurangan di kota itu adalah Pasarnya Melintang, Tanahnya sering Patah, Kebunnya Nebeng, Airnya cuman Sebakul karena Sumurnya Meleleh dan Sungainya Hitam.
      You see? cukup unik bukan? atau mungkin anda bisa merangkainya kalimatnya menjadi lebih baik? silahkan saja :-D Kenapa saya bilang unik, karena selama saya berkeliling di berbagai kota lain di indonesia selama ini, saya belum pernah menemukan saingan atas keunikan seperti yang ada di kota Bengkulu tersebut.  Atau jika memang ada dan anda tahu silahkan bercerita disini ;-) 


      sumber : epat.songolimo.net

      Petai Efektif Tingkatkan Kemampuan Otak

      Petai merupakan sejenis tumbuhan dalam family Leguminosae yang berasal dari kawasan Asia Tenggara yang beriklim panas lembap. Pohon ini pada mulanya tumbuh liar di dalam hutan-hutan Indonesia, Malaysia, Brunei dan Thailand, tetapi sekarang banyak dibudidayakan. Nama botaninya Parkia speciosa.

          Petai mengandung zat asam amino dan karbohidrat kompleks yang dapat
      menyebabkan air kencing berbau menyengat dan khas. Menurut penelitian, petai mengandung:


    1. Lemak: 0.8183%




    2. Protein: 5.2%




    3. Karbohidrat: 2.06%




    4. Kalori: 36,647%




    5. Vitamin C: 4.18335




    6. Air: 25.38%




    7. Abu: 0.95%




    8. Serat kasar: 22.30%




    9. Gula: 0.916 ppm




    10. Kalsium: 1.35 ppm




    11. Kalium: 842.45 ppm




    12. magnesium: 7.8 ppm,




    13. dan lain-lain.







    14.         Pohon petai tumbuh tegak dengan batang kayu keras dan daun bentuk yang khas, memiliki ketinggian dapat mencapai 30 meter. Petai berbuah dalam bentuk papan, biji berwarna hijau muda. Bunga petai berwarna putih kekuningan, berbentuk bulat dan terbentuk diujung dahan.
      Memakan petai sangat bermanfaat bagi tubuh kita, walau terkenal karena baunya yang menyengat, setingkat di bawah jengkol. Masyarakat Indonesia, terutama kalangan bawah sudah terbiasa makan petai, selain murah dan mudah didapat, ternyata memakan petai juga dapat meningkatkan stamina bagi para pekerja keras.
      Di bawah ini merupakan sebagian dari manfaat-manfaat petai:

      1. Meningkatkan Kemampuan Otak
      Dua ratus siswa di Twickenham (Middlesex, England) tertolong dengan mudah melalui ujian pada tahun ini karena memakan petai pada saat sarapan, istirahat, dan makan siang. Riset telah membuktikan bahwa buah dengan kandungan kalium tinggi dapat membantu belajar dengan membantu siswa semakin waspada.

      2. Menghasilkan Tenaga Instan yang Besar
      Petai memiliki 3 macam gula alami yaitu sukrosa, fruktosa dan glukosa yang dikombinasikan dengan serat. Kombinasi kandungan ini mampu memberikan dorongan tenaga yang instan, namun cukup lama dan cukup besar efeknya.

      Riset membuktikan dua porsi petai mampu memberikan tenaga yang cukup untuk melakukan aktivitas berat selama 90 menit. Makanya jangan heran jika petai adalah buah yang disukai oleh para pekerja keras dan, bahkan atlet top. Penelitian juga membuktikan bahwa petai tidak hanya memberikan energi, namun juga mampu mencegah bahkan mengatasi beberapa macam penyakit dan kondisi buruk. Ini membuat petai menjadi salah satu makanan penting dalam makanan keseharian kita.

      3. Mengatasi Anemia
      Dengan kandungan zat besi yang tinggi, petai dapat menstimulasi produksi sel darah merah dan membantu apabila terjadi anemia.

      4. Menurunkan Tekanan Darah Tinggi
      Buah tropis unik ini sangat tinggi kalium, tetapi rendah garam, sehingga sangat sempurna untuk memerangi tekanan darah. Begitu tingginya, sehingga FDA Amerika mengizinkan perkebunan petai untuk melakukan klaim resmi mengenai kemampuan buah ini untuk menurunkan resiko tekanan darah dan stroke.

      5. Mengatasi Depresi
      Menurut survei yang dilakukan oleh MIND diantara pasien penderita depresi, banyak orang merasa lebih baik setelah makan petai. Hal ini terjadi karena petai mengandung tryptophan, sejenis protein yang diubah tubuh menjadi serotonin. Zat inilah yang membuat orang jadi rileks, mampu memperbaiki mood dan secara umum membuat seseorang lebih bahagia.

      Ada banyak lagi manfaat petai untuk otak, terutama untuk pelajar...
      to be continue 
      www.suaramedia.com


      Rabu, 20 Januari 2010

      RESENSI KETIKA CINTA BERTASBIH JILID 1 BY : SAIDESI MAYSELA


      KATA PENGANTAR



      Puji syukur saya haturkan kepada Allah SWT.
      Karena atas berkah dan izin-Nya lah,
      saya dapat menyelesaikan tugas resensi novel Ketika Cinta Bertasbih ini. Sebagai pemenuhan tugas Bahasa Indonesia sekaligus melatih kemampuan saya untuk menulis. Tak lupa pula saya ucapkan terima kasih kepada Ibu Desy Yustitia karena bimbingan beliau lah saya dapat memahami materi-materi pelajaran Bahasa Indonesia, termasuk materi Meresensi ini.

      Sebagai pelajar yang ilmunya baru seujung jarum, saya sangat mengharapkan kritik dan saran yang membangun dari pembaca. Dan sebagai manusia yang tak sempurna, saya mohon maaf bila ada kesalahan yang berarti.


      Wassalam,

      Bengkulu, 30 September 2009



      Penulis


      ---------------------------------------------------------------------------------------------------------------


      DAFTAR ISI


      1. Kata Pengantar......................................................1
      2. Daftar Isi.. . ..........................................................2
      3. Pendahuluan. ........................................................3
      4. Pengenalan.. .........................................................3
      5. Pembahasan. ........................................................4
      6. Unsur Intrinsik & Ekstrinsik............................5
      7. Kritik & Saran…...........................................6



      ---------------------------------------------------------------------------------------------------------------

      3. PENDAHULUAN
                  Meresensi sebuah karya sastra fiksi atau nonfiksi, adalah kegiatan mengupas secara keseluruhan isi buku dengan menilai secara mendetail unsur-unsur yang terdapat dalam buku tersebut. Novel adalah salah satu karya sastra fiksi yaitu sebuah cerita yang lahir dari pikiran pengarangnya. Berbeda dengan nonfiksi yang jelas, berdasarkan penelitian, dan sudah di akui kebenarannya oleh publik.
      Seperti salah satu Novel yang saat ini sedang ”naik daun” adalah novel Ketika Cinta Bertasbih karya Habiburarahman El Shirazy. Di tengah kesuksesan novelnya sebagai Mega Best Seller se Asia Tenggara, KCB 1 ini juga sudah di visualisasikan dalam bentuk film layar lebar garapan Sinemart.

      4. PENGENALAN
      A. Isi Novel

                Seorang mahasiswa peraih beasiswa S1 asal Indonesia, Abdullah Khairul Azzam, yang memiliki keahlian dalam memasak terpaksa harus memolorkan masa kuliahnya selama 9 tahun walau ia sempat mendapatkan nilai sempurna di tingkat 1. Azzam mendapatkan amanah yang berat semenjak ayahnya di kampung halaman meninggal dunia. Ia, sebagai anak tertua, harus menanggung kebutuhan keluarganya di kampung dengan cara membuat tempe dan bakso untuk dipasarkan di lingkungan KBRI di Kairo.
      Karena Azzam bergaul di lingkungan KBRI, akhirnya ia mengenal putri seorang Duta Besar yaitu Eliana Pramesthi Alam. Eliana, seorang gadis cantik dan cerdas lulusan Perancis sempat membuat Azzam jatuh cinta. Namun sifat Eliana mencerminkan hidupnya yang hedonis karena lingkungan Eliana yang jauh dari nilai-nilai Islam. Azzam teringat pesan pak Ali, seorang supir KBRI, untuk mencari gadis lain saja untuk ia pinang, yaitu Anna Althafunnisa, putri Kiai Luthfi Hakim. Akhirnya Azzam berkeinginan melamar Anna. Namun ternyata Anna telah dilamar terlebih dahulu oleh Furqon yang kaya & cerdas, tak lain sahabatnya yang pernah tinggal satu atap. Sayangnya Furqon mendapatkan musibah yaitu penyakit HIV-AIDS yang membuatnya bingung.

                 Suatu saat, Azzam mendapat kabar dari adiknya, Ayyatul Husna, bahwa Husna telah lulus kuliah dari UNS dan berhasil diterima sebagai psikolog dan penulis serta mampu membiayai adiknya kuliah D-3 dan adik terakhirnya di pesantren. Azzam dapat meneruskan kuliahnya tanpa beban lagi. Kerinduan Azzam pada keluarga tidak terbendung lagi. Ia bertekad untuk serius belajar dan akhirnya berhasil lulus. Lalu Azzam kembali ke Indonesia.

      B. Tujuan Pengarang

      • Sebagai media dakwah tentang ajaran islam yang di kemas sederhana namun tidak menggurui.
      • Menuliskan apa yang ada dipikiran pengarang yang sebagian pernah ia alami dan mengembangkan cerita itu ke dalam sebuah buku.
      • Memberikan efek emosional, membuat seseorang termotivasi.

      C. Tujuan Penyusunan Novel

      • Untuk memenuhi tugas Bahasa Indonesia Tahun Ajaran 2009-2010
      • Untuk menambah wawasan dan mengasah kemampuan untuk membuat resensi.
      • Untuk melatih diri dalam bekerja dan sekaligus ingin memberitahu pembaca, segala ulasan seputar isi novel ini.

      D. Manfaat Novel

               Novel ini bermanfaat bagi semua masyarakat. Dengan membaca kehidupan mahasiswa Indonesia yang menuntut ilmu di negeri orang, pembaca dapat membayangkan susah senang mereka. Selain itu, dakwah yang tersirat maupun tersurat, dapat menambah pengetahuan agama khususnya kaum muslim. Tokoh dan wataknya pun jelas, membuat pembaca sudah bisa berfantasi dengan deskripsi tokoh tersebut, sebelum melihat filmnya.

      E. Audiens ( Sasaran )

                Novel ini ditujukan untuk masyarakat luas dari bawah, menengah, dan atas. Khususnya bagi para muslim, sebagai novel penggugah jiwa dan keimanan pada-Nya.

      F. Sistematika Novel

               Novel ini tersusun secara sederhana, dimulai dari pendahuluan, inti cerita, serta penutup cerita. Dan novel ini terdiri dari 31 Bab yang kadang memiliki keterkaitan cerita dari satu bab ke bab selanjutnya.

      G. Kebahasaan dan Ejaan

               Bahasa yang di gunakan yaitu Bahasa Indonesia dan Bahasa Arab, yang memiliki arti di dekat urutan halaman novel. Terdapat pula Bahasa Malaysia yang sering di ucapkan Zahzara ( mahasiswi Malaysia). Bahasa Jawa juga terkadang di gunakan dalam percakapan oleh Azzam. Ejaan, bisa di katakan sempurna, karena pemenggalan dan tanda baca sudah sesuai dengan EYD.

      5.PEMBAHASAN

      A. Identitas Novel


      1. Judul Novel : Ketika Cinta Bertasbih
      2. Penulis : Habiburarahman El Shirazy
      3. Penerbit : Republika & Basmala
      4. Cetakan : 2007
      5. Jumlah Halaman : 477 halaman
      6. Tebal Buku : 2 cm
      7. Ukuran Buku : 20,5 cm x 13,5 cm
      8. Harga : 52.500

      B. Gaya Bahasa : Personifikasi.

      C. Kelemahan Novel

      • Cover yang dengan foto Masjid Al-Munawarah, hanya menggambarkan latar / tempat cerita itu berlangsung, belum keseluruhan isi novel.

      D. Kelebihan Novel

      • Kata-katanya santun dan mudah di pahami.
      • Kertas novel menggunakan kertas quarto yang bagus dan bersih.
      • Perwatakan tokoh mudah dimengerti, dan di gambarkan jelas.

      6. UNSUR INTRINSIK & EKSTRINSIK NOVEL
      A. Unsur Intrinsik
       Alur : Campuran
       Sudut Pandang : Orang Ketiga
       Gaya Bahasa : Personifikasi
       Latar / Setting : Kairo, Mesir, Cleopatra, Indonesia.
       Penokohan dan Perwatakan

      a. Tokoh Utama
      Khairul Azzam : sederhana, pekerja keras, bertanggung jawab, sholeh.
      Anna Althafunnisa : lembut, sholehah, cerdas.
      Furqan : cerdas, bijak.
      Eliana : supel, hedonis, cerdas.

      Cut Mala
      Fadhil
      Ali
      Pak Ali
      Nasrul


       Amanat
      • Terkadang cinta tidak harus memiliki
      • Kesempatan harus dimanfaatkan sebaik mungkin, tidak perlu takut akan resiko. Karena resiko membuat kita lebih matang untuk melangkah maju.
      • Setiap ada kemauan, pasti ada jalan.
      • Sesama muslim adalah saudara, yang saling peduli.
      • Sayangilah dirimu, beri ia kesempatan untuk menjadi yang semestinya ia inginkan.
      • Pilihan itu ada, namun tergantung siap atau tidak kita menanggung resiko dari pilihan yang kita itu.
      • Teguh pendirian, rela berkorban adalah kunci sukses masa depan.
      • Lebih baik diam, daripada berbicara yang tidak perlu.
      • Buah pengorbanan lebih berharga daripada sesuatu yang dengan mudah di dapat tanpa pengorbanan.
      • Cinta yang haqiqih adalah cinta yang berdasarkan pilihan hati, bukan hanya karena nafsu ingin memiliki.

      B. Unsur Ekstrinsik

      1. Biografi Pengarang

                  Habiburrahman el-Shirazy (lahir di Semarang 30 September 1976) adalah sarjana Universitas Al-Azhar, Kairo, Mesir dikenal sebagai dai, novelis, penyair, dan suami dari Muyasaratun Sa’idah. Memulai pendidikannya di MTs Futuhiyyah 1 Mranggen sambil belajar kitab kuning di Pondok Pesantren Al Anwar, Mranggen, Demak. Tahun 1992 ia merantau ke Surakarta untuk belajar di Madrasah Aliyah Program Khusus Surakarta, lulus pada tahun 1995. Setelah itu melanjutkan Fakultas Ushuluddin, Jurusan Hadist Universitas Al-Azhar, Kairo dan selesai Tahun 1999. Tahun 2001 lulus Postgraduate Diploma S2 di The Institute for Islamic Studies, Kairo.

                      Selama di Kairo, ia telah menghasilkan beberapa naskah drama dan menyutradarainya, di antaranya: Wa Islama (1999), Darah Syuhada (2000). Tulisannya berjudul, Membaca Insanniyah al Islam dimuat dalam buku Wacana Islam Universal (1998). Beberapa karya terjemahan yang telah ia hasilkan seperti Ar-Rasul (2001), Biografi Umar bin Abdul Aziz (2002), Menyucikan Jiwa (2005), Rihlah ilallah (2004), dll. Cerpen-cerpennya dimuat dalam antologi Ketika Duka Tersenyum (2001), Merah di Jenin (2002), Ketika Cinta Menemukanmu (2004), dll.

                     Karya-karyanya banyak diminati tak hanya di Indonesia, tapi juga negara-negara tetangga seperti Malaysia, Singapura dan Brunei. Karya-karya fiksinya dinilai dapat membangun jiwa dan menumbuhkan semangat berprestasi pembaca. Diantara karya-karyanya yang telah beredar dipasaran adalah Ayat-Ayat Cinta (2004), Di Atas Sajadah Cinta (2004), Ketika Cinta Berbuah Surga (2005), Pudarnya Pesona Cleopatra (2005), Ketika Cinta Bertasbih 1 (2007), Ketika Cinta Bertasbih 2 (2007) dan Dalam Mihrab Cinta (2007). Kini sedang merampungkan Langit Makkah Berwarna Merah, Bidadari Bermata Bening, dan Bulan Madu di Yerussalem. (disadur dari Wikipedia.com)

      2. Latar Belakang Sejarah dan Sosial

                    Habiburrahman el-Shirazy, menulis cerita berdasarkan pengalaman hidupnya yang pernah bersekolah di Universitas Al Azhar, Mesir. Selain sebagai media dakwahnya, novel ini juga mencakup banyak cerita yang menggambarkan hidup seorang lelaki Indonesia. Sebagai contoh, novelnya yang lain yaitu Ayat-ayat Cinta. Dan dari segi ekonominya, pengarang tergolong menengah ke atas dilihat dari latar petualangan pendidikannya, mulai dari pendidikan menengah di MTs Futuhiyyah 1 hingga S2 di The Institute for Islamic Studies Kairo.

      7. KRITIK & SARAN
                  Menurut saya, novel ini sudah bisa dikatakan sempurna. Ceritanya mengalir dan mengikuti alur, di selingi kata-kata yang terangkai indah serta unsur-unsur islami yang tersutrat. Dan pembangunan tokoh yang baik, di tunjukkan si pengarang, dengan deskripsi watak yang kokoh, seperti tokoh Abdullah Khairul Azzam yang berpendirian teguh dan pekerja keras di bangun lewat cerita kesehariannya sebagai pembuat bakso & tempe, serta perannya sebagai kakak tertua. Satu hal lagi yang saya salutkan, adalah kata-katanya yang santun dan tidak menggurui. Menjadikan novel ini sangat layak di baca semua kalangan....


      Jerit Dalam Hati By : SMS

      Kurindu rumahku nan rindang
      Penuh dahan dan burung bersarang
      Sekarang meregang
      Oleh ulah orang terpandang
      Dengan pola pikir anak gelandang

      Mereka sangka hebat
      Rantingku di babat
      Batangnya mereka sikat
      Membangun sindikat.
      Kurang pikir kurang siasat

      Lihat bumi ini !
      Penuh orang pingsan
      Tak sadar mereka kan diguncang
      Tak terlintas bencana kan datang.
      Tanpa kami, dengan jerit
      Yang tak kan pernah terdengar...


      19 Januari 2010

      Sabtu, 16 Januari 2010

      MEDC + CIP ( MAHONI ENGLISH DAY CHAMPIONSHIP + COMPETITION of INDIVIDUAL POTENTIAL )


      To celebrate MCH (Mahoni Championship) 2010 of SMAN 2 Bengkulu, we as the member of MEC ( Mahoni English Club ) SMAN 2 Kota Bengkulu, hold
      Mahoni English Day Championship + Competition of Individual Potential...
      There is two kind of Competition :

      - Speech
      - Debate


      Registration was opened from until January 23 2010...